Kapolda Kaltim dan Forkopimda Pastikan Kelancaran Pilkada Serentak 2024
NUSSA.CO, SAMARINDA – Dalam rangka memastikan keamanan dan kelancaran pelaksanaan Pilkada Serentak 2024, Kapolda Kalimantan Timur Irjen Pol Drs. Nanang Avianto, bersama Pj. Gubernur Kaltim Akmal Malik dan Pangdam VI/Mulawarman Mayjen TNI Tri Budi Utomo melakukan kunjungan langsung ke sejumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) di wilayah Kalimantan Timur pada Rabu (27/11/2024).
Mengawali rangkaian kunjungannya, Kapolda bersama rombongan meninjau TPS khusus Lapas II A Samarinda dan TPS 09 eks Bandara Temindung di Kota Samarinda. Kapolda memeriksa kesiapan logistik, sistem pengamanan, serta berdialog langsung dengan masyarakat, petugas keamanan, dan panitia pelaksana pemilu.
Rombongan kemudian melanjutkan peninjauan ke Kota Bontang, mengunjungi TPS 12 dan TPS 05 di Kelurahan Berebas Pantai, Kecamatan Bontang Selatan. Di lokasi tersebut, Kapolda menekankan pentingnya koordinasi yang solid antara Polri, TNI, dan pihak terkait demi menciptakan suasana aman dan tertib selama proses pemungutan suara.
Peninjauan juga dilakukan di Kabupaten Kutai Timur, tepatnya di TPS 45 dan beberapa lokasi strategis lainnya. Kapolda menyampaikan apresiasi atas kesiapan dan sinergi yang ditunjukkan oleh seluruh pihak yang bertugas.
“Kami mengapresiasi kinerja dari seluruh petugas yang memastikan proses pemungutan suara berjalan lancar. Semoga Pilkada 2024 di Kalimantan Timur dapat berlangsung aman sesuai harapan kita bersama,” ujar Kapolda Kaltim.
Kabid Humas Polda Kaltim, Kombes Pol Yuliyanto, menambahkan bahwa kunjungan Forkopimda ini menunjukkan komitmen untuk menjamin pelaksanaan Pilkada Serentak 2024 berjalan sesuai prinsip demokrasi.
“Peninjauan ke TPS di Samarinda, Bontang, dan Kutai Timur adalah bagian dari upaya memastikan seluruh tahapan pemilu berjalan sesuai prosedur, baik dari sisi pengamanan maupun kelengkapan logistik,” jelas Yuliyanto.
Kombes Pol Yuliyanto juga menyoroti peran masyarakat dalam menjaga suasana kondusif. “Kami optimis, dengan sinergi antara petugas di lapangan dan dukungan masyarakat, Pilkada Serentak 2024 di Kaltim dapat berlangsung tanpa hambatan,” pungkasnya.
Dengan kunjungan ini, Forkopimda Kaltim berharap Pilkada Serentak 2024 menjadi contoh pelaksanaan demokrasi yang aman, damai, dan transparan. Sinergi antara aparat keamanan, pemerintah daerah, dan masyarakat menjadi fondasi utama dalam menjaga stabilitas selama proses pemilu. (Adv)

Tinggalkan Balasan