Loadingtea

NUSSA.CO, SAMARINDA – Semakin berkurangnya lahan pemakaman umum di Samarinda hingga berdampak pada tingginya biaya pemakaman, menjadi perhatian serius Komisi IV DPRD Kota Samarinda.

Anggota Komisi IV Aspian Noor mengaku, sering menerima masukan dari tokoh masyarakat, tokoh agama tentang semakin berkurangnya lahan pemakaman umum di Kota Samarinda, akibat tergerus geliatnya pembangunan.
Aspian berharap, Pemkot Samarinda segera menyediakan lahan pemakaman baru dan gratis untuk masyarakat kurang mampu atau setidaknya menetapkan tarif terjangkau.

“Jangan sampai ada warga kurang mampu hendak memakamkan keluarganya malah terkendala biaya yang sangat mahal. Ini harus jadi perhatian bersama,” ungkapnya.

Aspian Noor berharap, apa yang disampaikannya mendapat perhatian dan ditindaklanjuti pemerintah daerah. Perlu solusi terbaik, agar persoalan yang dihadapi masyarakat bisa diatasi dengan baik. (*/adv)