Loadingtea

NUSSA.CO, TOLITOLI – Visi misi selain mencetak generasi muda berprestasi di bidang akademik, Sekolah Dasar Negeri (SDN) Sandana juga peduli terhadap peningkatan dan pembinaan terhadap pendidikan agama dan akhlak anak didiknya.

Ini dibuktikan melalui program rutin sekolah yakni Zikir Bersama kepala sekolah, guru dan murid SDN Sandana, Jumat (4/8/2023) pagi.

Kepala Sekolah SDN Sandana Kepala Sekolah Maryasni AR Antung SPd menjelaskan, selain mengejar prestasi nilai belajar, mendorong peningkatan kemampuan para murid di bidang sains dan teknologi serta budaya, akhlak dan nilai-nilai keagamaan juga teramat penting untuk terus dipupuk sejak dini.

“Program rutin kami di antaranya zikir bersama. Ini kami dilaksanakan satu bulan dua kali, yakni setiap hari jumat minggu pertama dan ketiga diikuti murid kelas 1 hingga kelas 6, dimulai pukul 06.00 Wita kemudian dilanjutkan dengan senam bersama,” ungkap Maryasni kepada Nussa.co.

Dikatakan, tujuan program zikir bersama yakni agar anak didik tidak hanya smart di bidang akademik, pelajaran dan sebagainya, tetapi juga memiliki akhlak dan pengetahuan agama yang cukup sebagai bekal kelak menjadi dewasa.

Selain itu, sekolah juga merupakan lembaga pendidikan yang berperan dalam pembentukan karakter generasi bangsa yang unggul dan berakhlak mulia. Pendidikan karakter merupakan pondasi bangsa yang sangat penting dan perlu ditanamkan sejak dini kepada anak-anak.

Pendidikan karakter dapat ditumbuhkan melalui kegiatan pembiasaan yang positif. Salah satu kegiatan yang dapat dilakukan untuk memberikan pembiasaan yang baik yaitu berzikir. Selain itu, zikir bersama merupakan bentuk literasi anak terhadap amalan dalam pemahaman keagamaan. Dilaksanaakan pada hari jum’at karena sebagai Sayyid al-Ayyam sekaligus evaluasi kegiatan belajar mengajar di sekolah selama sepekan terakhir.

Zikir merupakan cara untuk mengingat Allah SWT baik secara lisan maupun hati.

Prestasi lainnya, SDN Sandana juga terpilih sebagai salah satu sekolah terbaik untuk mengikuti program Orientasi Dokter Kecil-gelaran Puskesmas Kecamatan Galang, Kamis (03/08/2023). Bersama dua sekolah lain, program Orientasi Dokter Kecil digelar di SDN Lantapan yang diikuti 20 peserta dokter kecil.

Dalam program Orientasi Dokter Kecil tersebut, SDN Sandana didampingi langsung oleh Arpa Lamamma SPd sebagai Pembina Dokter Kecil yang ditugaskan dan ditunjuk langsung oleh kepala sekolah.

“Program Orientasi Dokter Kecil kali ini sangat tepat digelar, karena ini akan memberikan nilai edukasi bagi para murid, apalagi di dalamnya mengulas mengenai program hidup sehat, tidak hanya di rumah tetapi juga di lingkungan sekolah,” pujinya. (ham)