DPRD Kaltim Tekankan Pentingnya Infrastruktur Jalan Menuju Berau agar Wisata Lebih Terjangkau
NUSSA.CO, BERAU – DPRD Kaltim menyoroti potensi kekayaan alam Bumi Mulawarman, khususnya di Kabupaten Berau, yang meliputi destinasi wisata seperti Pulau Derawan, Maratua, Labuan Cermin, hingga Pulau Sangalaki. Meskipun potensinya besar, akses infrastruktur jalan yang minim menjadi kendala utama, disertai dengan biaya transportasi yang tinggi.
Anggota DPRD Kaltim, Muhammad Adam Sinte, mengungkapkan keprihatinannya terhadap minimnya akses dan tingginya biaya perjalanan ke Berau. Ia membandingkan biaya perjalanan ke Bali yang lebih terjangkau daripada ke Berau. Menurutnya, ini dapat mempengaruhi jumlah kedatangan wisatawan ke Berau. “Berkunjung ke Bali hanya memerlukan biaya sekitar Rp 2 juta, sedangkan ke Berau biayanya bisa mencapai Rp 5 juta lebih. Ini membuat wisatawan lebih memilih destinasi wisata yang biayanya lebih terjangkau,” ungkap Adam Sinte.
Adam Sinte menekankan pentingnya perhatian Pemerintah Provinsi Kaltim terhadap kondisi infrastruktur jalan menuju Berau. Jalan yang baik dapat memberikan kenyamanan dan keamanan bagi wisatawan, sehingga lebih banyak orang tertarik untuk mengunjungi destinasi wisata di Berau.
Selain itu, Adam Sinte juga menyoroti kebutuhan fasilitas penunjang seperti rest area. Menurutnya, adanya rest area yang bersih dan nyaman akan memberikan kesan positif bagi wisatawan selama perjalanan. “Perlu ada persiapan rest area yang baik sebagai tempat istirahat. Kaltim memiliki destinasi wisata potensial yang bisa dijual, dan kenyamanan selama perjalanan merupakan faktor penting,” tegasnya.
Dengan meningkatkan infrastruktur dan fasilitas penunjang, diharapkan pariwisata di Berau dan wilayah sekitarnya dapat lebih berkembang dan memberikan kontribusi positif bagi pendapatan daerah. (Advertorial)

Tinggalkan Balasan